Senin, 26 April 2021

Bakso Aci, Kuliner Hits Asal Garut


Sumber File : pinterest

Saat ini bakso aci memang sedang hits dikalangan anak muda. Kuliner bakso asal Garut ini memiliki keunikan tersendiri dibandingkan dengan bakso lainnya. Mulai dari penyajiannya, topping, dan bahan-bahannya yang berbeda dari bakso pada umumnya. Untuk lebih jelasnya, yuk simak penjelasan dibawah ini!

Pertama, perlu diketahui bahwa bakso aci tidaklah menggunakan daging dalam proses pembuatannya. Melainnkan hanya menggunakan tepung kanji yang dalam bahasa sundanya disebut dengan aci. Maka dari itu, tekstur yang ada pada bakso aci itu kenyal-kenyal.

Kedua, jika umumnya bakso memiliki cita rasa yang gurih dari kuah kaldunya. Tetapi berbeda dengan bakso aci. Bakso aci memiliki cita rasa kuah yang agak asam. Hal ini disebabkan karena penyajian bakso aci menggunakan jeruk nipis. Yang tentunya akan menambah cita rasa yang segar saat menyantapnya.

Ketiga, kamu tidak akan menemukan sayur-sayuran pada hidangan bakso aci. Melainkan adanya pilus sebagai gantinya. Tekstur pada pilus inilah yang akan membuat bakso aci memiliki varian tekstur yang bermacam-macam

Keempat, toping yang ada dalam bakso aci sangatlah bervariasi. Dalam satu porsinya, kamu akan mendapatkan bakso aci, tetelan, pilus, dan cuanki. Selain itu juga biasanya ada toping tambahan seperti ceker, bakso mercon, bakso biasa, cilok, dan cireng.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar